Cara Spotify Pink Di Android Dan Iphone Tanpa Aplikasi Tambahan

Terbaru, berikut ini kami akan mengulas tentang cara spotify pink di handphone android maupun ios (iphone). Nikmati tampilan yang berbeda dengan nuansa pink yang manis di pemutar musik favoritmu. Informasi selengkapnya silahkan baca artikel ini sampai selesai. 

Diera digital ini platform musik spotify masih menjadi tempat terbaik untuk mendengarkan lagu - lagu hits baik lokal maupun mancanegara. Aplikasi spotify begitu digemari oleh para pecinta musik di tanah air. Selain musiknya lengkap, fitur - fitur di spotify juga terbilang cukup memadai. 

Bagi sebagian orang mendengarkan musik adalah sebuah hobby yang tidak bisa ditinggalkan. Ada yang kurang rasanya jika tidak mendengarkan musik walau satu hari saja. Diera yang serba online ini, banyak sekali tempat atau media pemutar musik online. 

Beberapa platform musik terkenal antara lain ada youtube music, joox, spotify dan lain sebagainya. Jika jaman dulu kita harus mempunyai file Mp3, sekarang kita sudah tidak lagi. Kita bisa mencari lagu apapun yang kita sukai kemudian bisa diputar secara online. Tentunya harus ada koneksi internet sedangkan memutar file mp3 bisa dilakukan offline. 

Spotify tampilan pink

Tentang Spotify

Spotify adalah pemutar musik online dari spotify AB. Selain memutarkan musik kita juga bisa mendengarkan podcast. Spotify menjadi platform yang begitu digemari oleh pecinta musik di indonesia. 

Berbagai macam genre musik bisa kita dengarkan mulai dari pop, rock, jazz, akustik, dan lain sebagainya. Spotify bisa digunakan dengan gratis. Kita bisa mendengarkan dan mendownload lagu yang kita sukai disana. 

Beberapa fitur unggulan spotify adalah podcast, radio, membuat playlist dan lain sebagainya. Kamu sendiri paling suka dengerin lagunya siapa nih di spotify ? 

Cara Tampilan Spotify Pink Di Android 

Tampilan default spotify adalah gelap, jika kamu merasa bosan dengan tampilan yang terkesan monoton, kamu bisa mengubahnya menjadi warna yang lebih manis yaitu warna pink. Berikut ini cara rubah tampilan spotify menjadi pink di android
  1. Masuk ke pengaturan
  2. Pilih pengaturan Aksesibilitas
  3. Pilih menu penglihatan
  4. Aktifkan pengaturan pembalikan warna layar
  5. Tampilan HP akan berubah warnanya
  6. Pastikan kamu sudah setting mode terang di bukan mode gelap
  7. Silahkan buka aplikasi spotify 
  8. Selesai
Dengan mengaktifkan pembalikan warna layar HP kamu warnanya akan terbalik. 

Cara Spotify Pink di Ios

Tidak jauh berbeda dengan menyetel di android. Hanya saja di iphone kita bisa mengkhususkan aplikasi mana yang mau kita ubah menjadi warna pink. Berikut ini langkah - langkahnya
  1. Masuk ke Pengaturan
  2. Pastikan sudah mengaktifkan mode terang
  3. Pilih menu aksesibilitas
  4. Selanjutnya klik Pengaruran Per App
  5. Klik tambahkan App lalu pilih spotify
  6. Kemudian nyalakan 
  7. Selesai
Kemudian silahkan buka aplikasi spotify nya pasti tampilannya sudah berubah menjadi pink. 

Nah mungkin itulah sekilas pembahasan tentang cara spotify pink di android dan di iphone. Sekarang kamu sudah mengertikan caranya. Tampilan iphone jadi makin estetik nih dengan warna pink. Tapi btw apakah kamu suka warna pink ? Sekian informasi ini semoga bergun untuk kita semua. 

Posting Komentar untuk "Cara Spotify Pink Di Android Dan Iphone Tanpa Aplikasi Tambahan"